Keragaman, Kesetaraan, & Inklusi

"Sebagai perusahaan yang rendah hati dan ‘selalu belajar’, kita berharap akan dimintai pertanggungjawaban, bukan hanya atas kinerja keuangan, tetapi juga kontribusi kita atas dunia yang adil bagi semua orang. Perubahan dapat dimulai bersama kita. Kita dapat mengatasi diskriminasi sistemik dan membantu memastikan terwujudnya kesetaraan di dalam perusahaan kita dan memberi teladan tindakan yang tepat untuk industri kita dan industri lainnya.
— Bracken Darrell, CEO
FOKUS KAMI
Komitmen kami terhadap keragaman, kesetaraan, inklusi, dan kepemilikan memungkinkan kami menyatukan orang-orang dengan berbagai perspektif, keahlian, dan gagasan untuk mendorong inovasi. Kami menghargai dan merayakan keragaman budaya, latar belakang, dan, tentu saja, gagasan hebat yang berasal dari kami.
Menciptakan & Memberdayakan Budaya yang Inklusif
Membangun budaya perusahaan yang mempromosikan kepemimpinan inklusif dan memastikan terjadinya kolaborasi tim, inovasi, dan keunggulan melalui lingkungan di mana karyawan merasa dihormati, didukung, dan dihargai Logitech dan antara satu sama lainnya.
Menciptakan Komunitas & Peluang
Kelompok minat karyawan kami yang terus berkembang membantu karyawan dari latar belakang yang kurang terwakili atau terlayani menciptakan komunitasnya, berkembang sebagai pemimpin, berbagi peluang, dan mengorganisasi partisipasi dalam acara setempat atau regional. Kami mensponsori kegiatan pengembangan dan pembimbingan karyawan kami yang kurang terwakili.

Keterlibatan Karyawan
Kami membagikan survei keterlibatan karyawan dua kali setahun, LogiPulse. Sebagai bagian dari survei ini, karyawan memberikan umpan balik terukur atas pengalamannya di Logitech, atas hal-hal seperti kebahagiaan, retensi, dan sudut pandangnya atas kondisi inklusi tempat kerja kami saat ini di Logitech.

Menciptakan Teknologi Untuknya
Karyawan kami merayakan Hari Perempuan Internasional dan Bulan Sejarah Perempuan tahun ini melalui sebuah panel beranggotakan beberapa wanita Logitech yang menginspirasi yang menyampaikan wawasan dan kepakarannya dalam mengatasi kebutuhan konsumen teknologi kaum wanita.

Pride
Kami bukan hanya sekadar mengibarkan bendera pelangi dan mewarnai logo kami dengan warna pelangi selama Pride Month. Setiap hari, sepanjang tahun, kami mendukung kolega, pelanggan, mitra, dan komunitas kami dalam cara yang bermakna. Lebih dari 600 karyawan Logitech berpartisipasi dalam 101 pelatihan dasar LGBTQ+ untuk membahas topik penting yang dihadapi masyarakat.

- Menciptakan Komunitas & Peluang
- Keterlibatan Karyawan
- Menciptakan Teknologi Untuknya
- Pride
Memungkinkan & Mendukung Orang-orang yang Kurang Terwakili
Membina visibilitas, kemampuan, komunitas, dan akses bagi orang-orang yang berasal dari latar belakang dan masyarakat yang kurang terlayani dan termarginalisasi.

Program Bakat Inklusif
Melalui pelatihan keragaman “License to Hire” dan bias yang tidak disadari, kami membantu mempersiapkan manajer yang hendak merekrut untuk bersikap terbuka dan transparan sepanjang proses. Kami juga memperkenalkan kandidat dengan panel pewawancara yang beragam sepanjang proses rekrutmen.

Serial Pembelajaran Inklusi Global
Lebih dari 1.800 karyawan berpartisipasi dalam lokakarya global yang menekankan kesadaran diri, bias, dan hak istimewa. Kami melanjutkan seri pembelajaran ini melalui program komprehensif yang membahas pentingnya DEIB, pikiran yang terbuka, anti-rasisme, hak istimewa & persekutuan, inklusi dan akuntabilitas yang disadari.

Izin Cuti Orang Tua Global
Logitech memberikan minimum 18 minggu cuti berbayar untuk semua orang tua, di seluruh dunia, yang akan menyambut anak baru melalui proses kelahiran, ibu pengganti (surrogacy), atau adopsi. Kami meyakini semua karyawan harus menerima dukungan yang mereka butuhkan sebagai orang tua baru, apa pun gender-nya atau di mana mereka berada di seluruh dunia. Kami memastikan pemberian remunerasi yang setara untuk pekerjaan yang setara dan secara berkala membandingkan paket remunerasi kami dengan praktik terbaik dan perusahaan sebanding yang relevan.
- Program Bakat Inklusif
- Serial Pembelajaran Inklusi Global
- Izin Cuti Orang Tua Global
Mengubah Cara Kami Berbisnis
Terus-menerus meningkatkan proses dan program Logitech agar bisa terhubung lebih baik dengan pelanggan, karyawan, dan mitra dengan memaksimalkan inklusif dan meminimalkan bias.
Streamlabs #Creators4BIPOC
Merek Logitech, Streamlabs, meluncurkan Komitmen Kesetaraan #Creators4BIPOC, mendonasikan setidaknya USD1 juta selama lebih dari 10 tahun untuk berbagai organisasi yang berfokus memperjuangkan kesetaraan ras. Platform online ini memberdayakan streamer untuk menggalang dana bagi kegiatan kesetaraan ras dan memungkinkan mereka mengumpulkan donasi dari pemirsa.

Adaptive Gaming Kit
Adaptive Gaming Kit Logitech, yang membuka seluruh potensi gaming untuk orang-orang yang memiliki kebutuhan aksesabilitas yang berbeda, diakui oleh Fast Company untuk komitmennya atas inklusivitas. Kami telah bergabung dengan Valuable 500 untuk melanjutkan komitmen kami dalam memicu perubahan sosial bagi orang-orang yang hidup dengan disabilitas di seluruh dunia.

Logitech Creator Network
Kami telah membangun Creator Network yang beragam dan menyorot kreator yang mewakili berbagai identitas dari ras, gender, orientasi seksual, dan masih banyak lagi. Untuk menyorot berbagai kreator ini, kami memanfaatkan momen budaya untuk bergabung dalam percakapan yang ada dan menempatkan identitas yang beragam ini di posisi terdepan.
Menginspirasi Pemimpin Masa Depan
Tim Logitech Master Series berkomitmen membantu anak-anak perempuan yang bercita-cita tinggi menemukan kecintaannya untuk bidang teknik dan kreativitas. Logitech telah menjadi partner jangka panjang dengan Girls Who Code, bergabung dengan organisasi hebat ini dalam misi mulianya untuk membantu anak-anak perempuan menemukan kecintaannya untuk bidang teknik dan kreativitas melalui serangkaian taktik yang kolaboratif.

LogiTalk Series
Berfokus pada seniman, aktivis, dan siapa pun yang berdedikasi untuk membuat perbedaan, LogiTalk adalah seri wawancara yang menggali kisah para tamu inspiratif yang berusaha mendorong batasan.
Bergabung di sini.

Keragaman Pemasok
Sebagai organisasi berbasis nilai, bekerja sama dengan pemasok yang tepat dengan nilai-nilai yang tepat penting bagi kesuksesan kami. Program Keragaman Pemasok kami didukung oleh kebijakan internal dan kewajiban kontraktual eksternal yang baru untuk pemasok kami yang akan membantu kita bukan hanya menyampaikan kata-kata yang kuat, tetapi juga membuktikannya dengan tindakan nyata yang bermakna.

- Streamlabs #Creators4BIPOC
- Adaptive Gaming Kit
- Logitech Creator Network
- Menginspirasi Pemimpin Masa Depan
- LogiTalk Series
- Keragaman Pemasok
Sekilas Tentang Logitech
Jejak global kami melampaui batas negara dan samudra. Dengan jangkauan yang luas, hadirlah tanggung jawab. Kami mengambil tindakan atas permasalahan yang benar-benar berarti, mencari peluang inovatif untuk membuat perubahan, dan berusaha menjadi pemain aktif di medan global untuk membantu menyelesaikan tantangan yang lebih luas.








Insan